Download PCMAV 1.9 Edisi Desember 2008

⊆ 20.41 by Adi Mahacita | ˜ 1 komentar »

Kabar baik bagi Anda pengguna Antivirus Lokal. PC Media yang mengklaim produknya sebagai Antivirus terbaik untuk mengatasi virus lokal, telah mengeluarkan PCMAV 1.9 Edisi Desember.
Pada edisi 1.9 ini telah ditambahkan, database pengenal dan pembersih 95 virus lokal/asing/varian baru yang dilaporkan menyebar di Indonesia. Total 2349 virus beserta variannya yang banyak beredar di Indonesia telah dikenal di versi 1.9 ini oleh engine internal PCMAV.

Ada beberapa fitur lainnya yang ditambahkan di edisi PCMAV 1.9 ini. Fitur tambahannya yakni cleaner khusus untuk virus Bunga.vbs, cleaner khusus untuk virus Virgear. Perbaikan kesalahan deteksi (false alarm) heuristik pada beberapa program dan script. Serta adanya pembaharuan beberapa nama virus pasca ditemukannya varian baru. Yang paling penting adalah perbaikan beberapa minor bug dan improvisasi kode internal untuk memastikan bahwa PCMAV Cleaner & PCMAV RealTime Protector lebih dari sekadar antivirus biasa.

Silahkan Download PCMAV 1.9 Edisi Desember 2008 melalui link berikut:
Ziddu | Rapidshare | 4shared

N.B.
Untuk mempercepat download via Ziddu, silahkan mendaftar sebagai member ziddu disini


Continue reading...
 

Link Building dari Situs Search Engine

⊆ 09.08 by Adi Mahacita | ˜ 0 komentar »

Iseng-iseng googling, nyari tips link building. Ketemu situs belajarseo.wordpress.com.
Ada tiga cara diberikan disana, disini akan saya rangkum jadi satu (I like simplicity, sorry bli :D)

Pertama menggunakan situs social bookmarking delicious.com. Idenya adalah mendapatkan link dari feed situs ini.
Langkahnya adalah :
.: Buat Akun Baru , langkah 2 dan 3 skip aja
.: Buat Bookmark untuk situs Anda
.: Buat Link ke feed akun Anda. Misalkan akun Anda http://delicious.com/Gaby08 maka feednya menjadi http://feeds.delicious.com/rss/Gaby08
Tujuannya agar feed terindeks di google. Begitu terindeks, link bisa dihapus. Cek indeks dengan mengetikkan site:http://feeds.delicious.com/rss/Gaby08 (misal)

Kedua adalah dengan menggunakan jasa http://www.rssmix.com/
Langkahnya:
.: Buka situs rssmix.com
.: Buat
.: Sama seperti langkah terakhir di atas, pastikan feed terindeks dengan membuat link di situs Anda melalui postingan atau diletakkan di blogroll. Misalkan feed saya lirik lagu keren atau blog hobi komputer ini

Ketiga dengan memanfaatkan search engine baru http://www.ranknoodle.com
Konon katanya, hasil pencarian di situs ini masih dofollow. Angin segar bagi kita..
Langkahnya:
.: Masukkan kata kunci yang mengarah ke situs Anda. Misalkan saya menggunakan situs lain dengan kata kunci liriklaguku (blog ini g masuk di hasil pencarian :( )
.: Buat link hasil pencarian tadi (Misalkan http://www.ranknoodle.com/article/liriklaguku)

Selamat Mencoba...


Continue reading...
 

Membackup setting firefox

⊆ 08.08 by Adi Mahacita | ˜ 0 komentar »

MozBackupPernahkah Anda menghadapi masalah berikut, harus menginstall ulang System Operasi Anda karena terkena Virus, Trojan atau Spyware? Kemudian Anda stress karena daftar bookmark Anda sudah panjang di browser kesayangan Anda, mozilla firefox?
Jika iya, tips berikut akan membantu mengatasi masalah Anda, karena tips yang akan saya berikan adalah tips membackup setting firefox.

Here are the step:

    .: Download program yang bernama MozBackup disini. Kemudian install.
    Program ini berfungsi membackup setting firefox dan Thunderbird seperti bookmarks, mail, contact, history, extention dan cache.
    .: Setelah selesai install, buka program ini dan pilih mozilla pirefox saat ada pilihan program mana yang hendak di backup.
    .: Pastikan Anda sudah menutup firefox Anda sebelum saat program ini dijalankan.
    .: Pilih profil yang hendak dibackup. Standarnya default.
    .: Berikutnya muncul kotak dialog yang menanyakan penggunaan password dalam file hasil backup. Jika Anda ingin memberi password pilih yes, jika tidak tekan no.
    .: Pilih komponen yang ingin dibackup.
    .: Proses selesai.
    .: Berikutnya setelah Anda selesai menginstall ulang sistem operasi Anda. Install ulang program ini dan pilihan pertama pilih restore pada kotak pilihan yang muncul di kotak dialog kedua.
    .: Selamat mencoba ;)


Continue reading...